Menu

Mode Gelap
Update Haji 2025: Petugas Mulai Diberangkatkan ke Arafah Sidang Isbat: Hari Raya Idul Adha 6 Juni 2025 Wagub Sulsel Minta TPID dan TP2DD Bergerak Tepat Sasaran Daker Bandara Siap Sambut Kedatangan Gelombang II Jemaah Haji di Jeddah Sempat Viral di Medsos Sejumlah Koper CJH SUB di Madinah Diturunkan dari Bus, Berikut Penjelasannya!

News · 3 Jun 2022 16:24 WITA

806 Potensi SAR Dikerahkan Dalam Pencarian Korban KM Ladang Pertiwi


 806 Potensi SAR Dikerahkan Dalam Pencarian Korban KM Ladang Pertiwi Perbesar

MAKASSAR — Operasi SAR pencarian ke 16 korban kecelakaan KM Ladang Pertiwi 02 di Perairan Selat Makassar memasuki hari ketujuh pencarian. Sesuai SOP Basarnas dalam melakukan operasi SAR, pencarian korban maksimal dilakukan selama 7 hari. Namun atas segala pertimbangan yang ada operasi SAR di perpanjang hingga 3 hari pencarian.

“Atas berbagai pertimbangan, terutama dengan 16 korban yang belum ditemukan, karenanya operasi sar akan kami perpanjang hingga tiga hari kedepan,” ujar Djunaidi selaku SMC (SAR Mission Coordinator) pada operasi SAR Ladang Pertiwi 02 yang menjelaskan pada saat konferensi pers pada Jumat, 3 Juni 2022 bertempat di landasan heli Polda Sulsel .

Hingga saat ini ada 4 SRU (Search Rescue Unit) yang melakukan pencarian di beberapa titik lokasi yang terbagi menjadi 4 sektor, dan pencarian juga telah diperluas hingga 40 nautical mil (NM).

“Kami banyak berterima kasih untuk bapak Kapolri, kapolda, Ditpolair, TNI AU, TNI AL, atas pengerahan alut guna pencarian terhadap korban kecelakaan kapal KM Ladang Pertiwi 02,” tambah Djunaidi.

“Sekitar 35 alut telah di kerahkan, dengan jumlah personil sekitar 806 orang yang turut melaksanakan proses pencarian dari KM Ladang Pertiwi 02,” lanjut Djunaidi.

Djunaidi menambahkan bahwa akan ada harapan untuk dapat segera menemukan ke 16 korban kecelakaan kapal.

“Semoga dengan penambahan waktu tiga hari kedepan, pencarian akan dimaksimalkan sehingga keenam belas korban dapat ditemukan,” tandas DjunaidiDjunaidi,  (**).

Artikel ini telah dibaca 10 kali

badge-check

Tim Kreatif

Baca Lainnya

72 Mahasiswa STIMI YAPMI Makassar Ikut Ujian Proposal Penelitian

17 Juni 2025 - 12:44 WITA

Peringati Hari Lingkungan Hidup Sedunia, PLN Gelar Aksi Bersih Pantai Bareng Super Hero

13 Juni 2025 - 11:35 WITA

PLN UID Sulselrabar Siagakan 79 Posko Kelistrikan dan 2.678 Personel Selama Idul Adha

5 Juni 2025 - 14:42 WITA

Update Haji 2025: Petugas Mulai Diberangkatkan ke Arafah

4 Juni 2025 - 19:50 WITA

Usung Tema Transisi Energi, PLN Gelar Kompetisi PLN Mobile Mini Soccer Competition 2025 di Berbagai Kabupaten dan Kota

4 Juni 2025 - 19:44 WITA

Terang Membawa Harapan, Kini Kampung Menra Nikmati Listrik PLN 24 Jam

3 Juni 2025 - 09:41 WITA

Trending di News