JAKARTA — Gubernur DKI Jakarta Anies Baswedan angkat bicara soal kasus yang tengah menjerat lembaga Aksi Cepat Tanggap (ACT).
Lembaga filantropi tersebut terjerat kasus dugaan penyelewengan dana umat.
Terkait hal tersebut, Anies mengaku mendorong proses hukum berjalan sebagaimana mestinya.
“Biarkan proses hukum berjalan, biarkan audit dilakukan, proses hukum dilakukan, biarkan proses berjalan,” tegasnya, Minggu (10/7/2022), Hari lalu.
Lebih lanjut, Anies juga mengatakan bahwa Pemprov DKI Jakarta menghormati aparat audit yang menangani kasus tersebut.
Oleh karenanya, ia enggan bertindak sebelum adanya kesimpulan dari aparat penegak hukum.
Anies menegaskan Pemprov DKI tidak akan memberikan tindakan sebelum ada kejelasan data.
Pihaknya akan mengambil langkah terhadap ACT setelah adanya kesimpulan.
Menurut Anies, jika bergerak sebelum ada kesimpulan yang lengkap maka bisa saja pihaknya hanya menghakimi berdasarkan opini, (**).