Menu

Mode Gelap
Tiga Tersangka skincare berbahaya masuk Rutan, Jadwal sidang perdana menanti! Google buka suara soal Dollar AS ke Rupiah “anjlok” ternyata… Indonesia Desak Malaysia Serius Soal Kasus 5 WNI Ditembak Isra Mikraj Tingkat Kenegaraan 2025, Menag Tekankan Keseimbangan Sabar dan Syukur Saudi Apresiasi Indonesia Kelola Haji secara Profesional dan Humanis

News · 26 Jul 2022 14:13 WITA

Semarakkan HUT ke – 77 RI, Pemkot Makassar Siapkan Sejumlah Agenda


 Semarakkan HUT ke – 77 RI, Pemkot Makassar Siapkan Sejumlah Agenda Perbesar

MAKASSAR – Pemerintah Kota Makassar menyiapkan sejumlah kegiatan untuk memeriahkan peringatan HUT ke – 77 Republik Indonesia.

Hal ini terungkap dalam rapat koordinasi yang dipimpin Wakil Wali Kota Makassar, Fatmawati Rusdi bersama seluruh OPD, Camat dan Lurah di Ruang Sipakatau, Balai Kota Makassar, Selasa (26/7/2022).

“Kita ingin tahun ini lebih semarak dibanding tahun sebelumnya, kan dua tahun peringatan HUT RI sebelumnya kita diterpa Covid-19. Tapi protokol kesehatan tetap harus diterapkan yah, sebagaimana instruksi Presiden,” kata Fatmawati Rusdi.

Kegiatan yang akan digelar di antaranya giat bersih-bersih kanal, pesta rakyat di setiap kecamatan, dan aneka lomba lintas OPD lingkup Pemkot Makassar.

“Akan ada rencana bersih-bersih kanal dari sampah yang mengapung, dan juga mengangkat sedimentasi. Pesta rakyat sesuai rencana awal, yakni di setiap kecamatan,” ungkap Fatmawati.

“Untuk kegiatan lomba, ada lomba mural lorong, temanya lorong wisata masing-masing kelurahan mengutus minimal 2 lorong. Ada juga lomba green and clean atau lomba kebersihan kantor antar OPD,” lanjutnya.

Agenda launching program prioritas Pemkot Makassar, yaitu Lorong Wisata juga menjadi pembahasan dalam rakor ini. Kata Fatmawati Rusdi, progresnya akan terus dipantau secara langsung oleh dirinya sendiri.

Guna mempercepat progres realisasi, pihak Pemkot Makassar memperkecil kuantitas lorong yang akan diluncurkan menjadi 46 Lorong Wisata. Di sisi lain, OPD diminta untuk fokus dan gerak cepat.

“Untuk 46 Lorong Wisata yang telah dipriotaskan realisasinya saya akan pantau langsung progresnya, teman-teman OPD saya minta fokus agar bisa dilaunching 17 Agustus nanti,” paparnya.

Rakor kali ini merupakan lanjutan dari rakor persiapan peringatan HUT ke – 77 RI yang digelar di Ruang Wakil Wali Kota Makassar pada Senin kemarin, (**).

Artikel ini telah dibaca 3 kali

badge-check

Tim Kreatif

Baca Lainnya

Kapolda Sulsel Kunjungi Dua Bocah Korban Penganiayaan di RS Bhayangkara

11 Februari 2025 - 17:37 WITA

Dari Dapur Gizi ke Sekolah: Perjalanan Makan Bergizi Gratis untuk Anak-Anak Sorong

11 Februari 2025 - 16:19 WITA

Mubes dan Milad IKA SMP Negeri 7 Makassar, Prof Fadjry Djufry Harap Berkontribusi untuk Kemajuan Daerah

11 Februari 2025 - 15:55 WITA

Bantuan Hibah Rumah Ibadah Hingga Bufferstock Logistik Penanggulangan Bencana Jadi Kado Pemprov Sulsel di HUT ke-65 Takalar

11 Februari 2025 - 15:47 WITA

Serah Terima Ketua IKA 588 Berlangsung Meriah

10 Februari 2025 - 17:06 WITA

Semarakkan Bulan K3, Fun Run HSSE PLN Berhasil Ajak Pelari Kurangi Emisi 1.200 Kg CO2

9 Februari 2025 - 16:19 WITA

Trending di News