MAGELANG– Seorang remaja, WS (13), ditemukan meninggal dunia dengan tubuh penuh luka di perkebunan kopi di Desa Baleagung, Kecamatan Grabag, Kabupaten Magelang, Jawa Tengah, pada Kamis (4/8/2022).
Kapolres Magelang AKBP Mochamad Sajarod Zakun menyatakan, sudah mengamankan seorang terduga pelaku yang menganiaya korban hingga meninggal dunia.
Pelaku tidak lain adalah teman sekolah korban. Keduanya bersekolah di SMP yang sama di wilayah Kecamatan Grabag, Kabupaten Magelang.
“Untuk sementara ini baru satu (terduga pelaku yang diamankan), yakni temannya yang mengajak keluar korban, dan yang bersangkutan juga sudah mengakui perbuatan itu,” ungkap Sajarod, di Mapolres Magelang, pada Jumat (5/8/2022), Kemarin. Dilansir Kompas.com
Hasil pemeriksaan sementara, pelaku mengaku nekat menghabisi nyawa korban karena takut ketahuan telah mencuri ponsel korban.
Pelaku mencuri ponsel korban di sekolah belum lama ini.
“Dugaan sementara, yang bersangkutan (pelaku ini) diduga mengambil barang milik korban berupa handphone, sehingga pelaku ketakutannya karena dia yang mengambil (mencuri),” imbuh Sajarod, (**).