Menu

Mode Gelap
Tiga Tersangka skincare berbahaya masuk Rutan, Jadwal sidang perdana menanti! Google buka suara soal Dollar AS ke Rupiah “anjlok” ternyata… Indonesia Desak Malaysia Serius Soal Kasus 5 WNI Ditembak Isra Mikraj Tingkat Kenegaraan 2025, Menag Tekankan Keseimbangan Sabar dan Syukur Saudi Apresiasi Indonesia Kelola Haji secara Profesional dan Humanis

News · 2 Sep 2022 16:45 WITA

Pasang Pukat di Muara Sungai Tamuku Munte Luwu Utara, Seorang Pemuda Ditemukan Meninggal Dunia


 Pasang Pukat di Muara Sungai Tamuku Munte Luwu Utara, Seorang Pemuda Ditemukan Meninggal Dunia Perbesar

LUTRA– Ahmad Riadi (28), pemuda yang memasang jaring ikan di sekitar muara sungai Tamuku Munte Luwu Utara pada Rabu (1/9/2022) sore akhirnya ditemukan Tim Sar Gabungan dalam kondisi meninggal dunia pada Kamis (2/9/2022) pagi. Sekitar 1 nautikalmil di perairan laut Munte Luwu Utara.

Hal ini disampaikan oleh Kepala Kantor Basarnas Sulsel, Djunaidi, yang menerima laporan dari personel Basarnas Luwu Utara yang melakukan operasi sar.

“Korban telah ditemukan meninggal dunia oleh Tim Sar Gabungan pagi ini”, ungkapnya.

Dari keterangannya, korban ditemukan setelah dilakukan pencarian sejak semalam saat laporan diterima.

“Sejak semalam Personel Basarnas Luwu Utara bersama Tim Sar Gabungan telah dikerahkan melakukan pencarian terhadap korban setelah laporan dinyatakan benar”, terangnya.

Sebelumnya, diketahui dari laporan bahwa korban hendak memasang jaring pukat pada Rabu (1/9/2022) sore harinya, sekitar pukul 17.15 Wita. Namun nahas, hingga malam korban tidak kunjung kembali dan setelah dilakukan penelusuran ditemukan perahu korban dalam keadaan terbalik.

Pencarian dilakukan Tim Sar Gabungan menggunakan perahu karet dan perahu nelayan yang ada di sekitar lokasi.

Atas kejadian ini, Kepala Kantor Basarnas Sulsel kembali mengimbau masyarakat, khususnya nelayan yang akan beraktifitas di wilayah perairan untuk mengutamakan keselamatan dirinya.

“Peristiwa ini kembali terjadi, karenanya kami berharap masyarakat bisa menjaga keselamatan dirinya dengan menyiapkan pelampung saat beraktifitas sehingga jika terjadi peristiwa yang tidak diinginkan bisa mengurangi risiko fatalitas”, harap Djunaidi, (Baso/**).

Artikel ini telah dibaca 6 kali

badge-check

Tim Kreatif

Baca Lainnya

Kapolda Sulsel Kunjungi Dua Bocah Korban Penganiayaan di RS Bhayangkara

11 Februari 2025 - 17:37 WITA

Dari Dapur Gizi ke Sekolah: Perjalanan Makan Bergizi Gratis untuk Anak-Anak Sorong

11 Februari 2025 - 16:19 WITA

Mubes dan Milad IKA SMP Negeri 7 Makassar, Prof Fadjry Djufry Harap Berkontribusi untuk Kemajuan Daerah

11 Februari 2025 - 15:55 WITA

Bantuan Hibah Rumah Ibadah Hingga Bufferstock Logistik Penanggulangan Bencana Jadi Kado Pemprov Sulsel di HUT ke-65 Takalar

11 Februari 2025 - 15:47 WITA

Serah Terima Ketua IKA 588 Berlangsung Meriah

10 Februari 2025 - 17:06 WITA

Semarakkan Bulan K3, Fun Run HSSE PLN Berhasil Ajak Pelari Kurangi Emisi 1.200 Kg CO2

9 Februari 2025 - 16:19 WITA

Trending di News