Menu

Mode Gelap
Cek Kesiapan Pilkada Serentak, Prof Zudan PJ Gub Dan Kapolda Sulsel Tinjau 5 Kab Kota Kapolri Tegaskan Kesiapan Jelang Pilkada Serentak 2024 Polri: Pendaftar Rekrutmen Bakomsus Pangan Hingga Hari Kedua 2.953 Orang Ada Apa? Maskapai Dunia Tiba-Tiba Tutup Penerbangan ke China Presiden Jokowi Hadiri Apel Kesiapan Pengamanan Pelantikan Presiden dan Wakil Presiden 2024

News · 30 Jun 2023 18:38 WITA

Nikmati Libur Iduladha, Presiden Jokowi Sapa Warga di Malioboro


 Nikmati Libur Iduladha, Presiden Jokowi Sapa Warga di Malioboro Perbesar

MM, YOGYAKARTA — Presiden Joko Widodo menikmati momen libur Iduladha 1444 Hijriah dengan berkunjung ke salah satu tempat wisata di Yogyakarta yakni Jalan Malioboro pada Kamis malam, 29 Juni 2023. Presiden Jokowi tampil santai dengan mengenakan kaus lengan panjang berkelir hijau.

Jarum jam menunjukkan sembilan menit menuju pukul sembilan malam saat Presiden Jokowi melangkahkan kakinya keluar gerbang Istana Kepresidenan Yogyakarta. Suasana Jalan Malioboro yang tengah ramai menjadi makin meriah dengan kedatangan Presiden Jokowi.

Masyarakat yang sedang berada di sepanjang Jalan Malioboro pun tampak antusias menyambut Presiden Jokowi. Bahkan, beberapa dari mereka pun bersalaman hingga berswafoto bersama Kepala Negara.

“Pak Jokowi, Pak Jokowi,” teriak warga disambut lambaian tangan dan senyuman dari Presiden Jokowi.

Selain menyapa warga, Presiden Jokowi juga tampak membagi-bagikan kaus di sepanjang jalan yang terletak di jantung Kota Yogyakarta tersebut. Tak hanya itu, Presiden Jokowi juga sempat melihat pertunjukan para pengamen jalanan yang membawakan lagu “Ojo Dibandingke”.

“Bangga, bangga luar biasa. Ing atase kita bisa kedatangan Pak Jokowi itu sangat thank you sekali, matur nuwun sanget,” ujar salah satu personel grup musik bernama D’canggi Kustik tersebut.

“Enggak nyangka ya, main-main di jalan begini kita diapresiasi sama Bapak Presiden, orang nomor satu di Indonesia. Terima kasih banyak, istimewa,” timpal salah satu rekannya.

Setelah berkeliling, menyapa, dan berswafoto dengan masyarakat di Kawasan Malioboro, Presiden Jokowi kembali ke Gedung Agung, Istana Kepresidenan Yogyakarta, untuk melanjutkan kegiatan keesokan harinya, (Redaksi/**).

Artikel ini telah dibaca 9 kali

badge-check

Tim Kreatif

Baca Lainnya

Hadiri Pertemuan Tahunan Bank Indonesia 2024, Sekda Jufri Rahman Optimistis Ekonomi Sulsel Akan Lebih Baik

1 Desember 2024 - 19:00 WITA

7 Arahan Presiden Prabowo Dalam Puncak Acara HUT Ke-53 Korpri Dihadiri 50 Ribu ASN

1 Desember 2024 - 18:44 WITA

Hadiri Pelepasan Jenazah Raja Gowa XXXVIII, Jufri Rahman Ungkap Andi Kumala Idjo Sosok Penyabar dan Pemaaf

30 November 2024 - 10:44 WITA

HUT Korpri ke-53, Prof Zudan Sampaikan Lima Usulan Strategis ke Presiden Prabowo

30 November 2024 - 10:41 WITA

Akselerasi Pembangunan Listrik Desa Pakeng dan Rajang, PLN gandeng Dinas Lingkungan Hidup

29 November 2024 - 21:34 WITA

Sukseskan Pilkada Serentak 2024, PLN UID Sulselrabar Hadirkan Pasokan Listrik Andal

27 November 2024 - 23:22 WITA

Trending di News