Menu

Mode Gelap
Tiga Tersangka skincare berbahaya masuk Rutan, Jadwal sidang perdana menanti! Google buka suara soal Dollar AS ke Rupiah “anjlok” ternyata… Indonesia Desak Malaysia Serius Soal Kasus 5 WNI Ditembak Isra Mikraj Tingkat Kenegaraan 2025, Menag Tekankan Keseimbangan Sabar dan Syukur Saudi Apresiasi Indonesia Kelola Haji secara Profesional dan Humanis

News · 31 Agu 2023 08:21 WITA

Buka Akses Wilayah Terisolir, Gubernur Andi Sudirman Resmikan Ruas Bonglo – Pantilang di Luwu


 Buka Akses Wilayah Terisolir, Gubernur Andi Sudirman Resmikan Ruas Bonglo – Pantilang di Luwu Perbesar

Luwu, Metromilenial– Gubernur Sulawesi Selatan, Andi Sudirman Sulaiman meresmikan Peningkatan Jalan Ruas Bonglo – Pantilang, Kecamatan Bastem Utara, Kabupaten Luwu, Rabu 30 Agustus 2023.

Peresmian sekaligus peninjauan jalan ini, Gubernur Sulsel didampingi Bupati Luwu, Basmin Mattayang, dan Wakil Bupati Toraja Utara, Frederik Viktor Palimbong.

“Alhamdulillah, meresmikan Peningkatan Jalan Ruas Bonglo – Pantilang, Kecamatan Bastem Utara, Kabupaten Luwu. Ini salah satu akses dari Luwu Raya menuju Toraja,” katanya.

Ruas jalan ini, kata dia, akan menghubungkan akses jalan dari Palopo – Luwu – Toraja melalui ruas Palopo – Latuppa – Bonglo – Pantilang – Rantepao.

Penanganan jalan ini, berkat bantuan keuangan Pemprov Sulsel yang dialokasikan oleh Gubernur Andi Sudirman untuk tahun anggaran 2022 dan tahun 2023.

“Selesainya penanganan jalan ini oleh Pemkab Luwu melalui bantuan keuangan Pemprov Sulsel TA 2022 dan 2023 total Rp 39 Miliar, untuk pengaspalan 10,6 Km. Alhamdulillah, dalam dua tahun kita bisa tangani dan tuntaskna sepanjang 10,6 km,” jelasnya.

Dirinya pun mengapresiasi Bupati Luwu beserta jajaran yang merealisasikan bantuan keuangan tersebut.

Terlebih Jalan ini juga menghubungkan ruas jalan Provinsi pada ruas Bua – batas Toraja Utara di Kabupaten Luwu, yang saat ini progres ditangani sepanjang 2,2 km.

Dengan selesainya penanganan jalan ini, akan membuka akses masyarakat terisolir. Sekaligus memperlancar akses mobilitas masyarakat dari/ke Luwu ke Toraja.

“Kami turut senang dengan kebahagian masyarakat dengan penanganan jalan ini. Hal ini sebagai wujud bukti pemerataan pembangunan yang berkeadilan dan secara bertahap,” jelasnya. (**)

Artikel ini telah dibaca 7 kali

badge-check

Tim Kreatif

Baca Lainnya

Kapolda Sulsel Kunjungi Dua Bocah Korban Penganiayaan di RS Bhayangkara

11 Februari 2025 - 17:37 WITA

Dari Dapur Gizi ke Sekolah: Perjalanan Makan Bergizi Gratis untuk Anak-Anak Sorong

11 Februari 2025 - 16:19 WITA

Mubes dan Milad IKA SMP Negeri 7 Makassar, Prof Fadjry Djufry Harap Berkontribusi untuk Kemajuan Daerah

11 Februari 2025 - 15:55 WITA

Bantuan Hibah Rumah Ibadah Hingga Bufferstock Logistik Penanggulangan Bencana Jadi Kado Pemprov Sulsel di HUT ke-65 Takalar

11 Februari 2025 - 15:47 WITA

Serah Terima Ketua IKA 588 Berlangsung Meriah

10 Februari 2025 - 17:06 WITA

Semarakkan Bulan K3, Fun Run HSSE PLN Berhasil Ajak Pelari Kurangi Emisi 1.200 Kg CO2

9 Februari 2025 - 16:19 WITA

Trending di News