Palu, MM | Anwar Hapid resmi memenangkan Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Sulawesi Tengah 2025-2030 setelah meraih 45% suara. Alumni Institut Pemerintahan Dalam Negeri (IPDN) ini berhasil mengungguli pesaingnya dalam kontestasi politik yang berlangsung sengit.
Anwar memiliki rekam jejak panjang di dunia pemerintahan. Ia pernah menjabat sebagai Bupati Morowali selama dua periode, membawa perubahan besar di bidang infrastruktur dan kesejahteraan masyarakat. Setelah itu, Anwar melanjutkan karier politiknya sebagai anggota DPR RI dari Partai Demokrat, memperkuat kiprahnya di tingkat nasional.
Dalam pidato kemenangannya, Anwar menyampaikan rasa syukur dan apresiasi kepada masyarakat Sulawesi Tengah yang telah mempercayakan kepemimpinan provinsi kepadanya. Ia berkomitmen untuk memimpin dengan semangat inklusivitas dan keberlanjutan.
“Terima kasih atas kepercayaan yang diberikan. Ini adalah amanah besar yang akan saya jalankan dengan penuh tanggung jawab. Bersama, kita bangun Sulawesi Tengah yang lebih maju dan sejahtera,” kata Anwar di hadapan pendukungnya, (**).